RSUD AJIBARANG GOES TO VILLAGE

ESTI DWI ANANI, S.Kep.,Ns.,M.Kep.

(kasie PSDM dan Mutu RSUD AJibarang)

Sesuai dengan visi Kabupaten Banyumas “ Menjadikan Banyumas yang Maju, Adil-Makmur dan Mandiri ”, dan misi kedua yaitu “Meningkatkan kualitas hidup warga melalui pemenuhan kebutuhan dan layanan dasar pendidikan dan kesehatan, RSUD Ajibarang sangat mendukung visi dalam RPJMD yaitu “Menjadi Rumah Sakit Unggulan Dengan Pelayanan Profesional”, dengan misi “Menyelenggarakan Pelayanan Bermutu Yang Berorientasi Pada Pasien“ Tugas utama Rumah Sakit adalah memberikan pelayanan kesehatan perorangan secara paripurna, sedangkan fungsi rumah sakit adalah: Penyelenggaraan pelayanan pengobatan dan pemulihan kesehatan sesuai dengan standar pelayanan rumah sakit, oleh karena itu diperlukan perbaikan secara terus menerus untuk pengingkatan kualitas pelayanan publik. Ukuran keberhasilan penyelenggaraan pelayanan ditentukan oleh Perbaikan tingkat Kesehatan Pasien dan kepuasan masyarakat sesuai yang diharapkan serta capaian standar pelayanan minimal.

Kewajiban rumah sakit adalah memberikan informasi yang benar tentang pelayanan rumah sakit kepada masyarakat. Informasi pelayanan dan prosedur yang ada di rumah sakit telah disosialisasikan melalui media elektronik dan cetak, namun belum menunjukan dampak. yang signifikan terhadap penunggunaan inovasi maupun kunjungan ke rumah sakit. Kabupaten Banyumas barat yang berupa pedesaan, tingkat pendidikan rendah serta ekonomi kelas menengah ke bawah menjadikan ketertarikan terhadap informasi media online masih rendah. Kunjungan pasien Rawat Jalan tahun 2022 sebesar 114.506 dengan pemanfaatan aplikasi yang sediakan oleh RS sebesar 68%. Sedangkan penggunaan aplikasi JKN mobile yang diterapkan tahun 2023 dengan capaian Januari-Agustus 2023 sebesar 2,1% dan kerjasama dengan BPJS menetapkan angka penggunaan aplikasi JKN mobile sebesar 15% dari jumlah kunjungan.

sumber : https://www.persi.or.id/wp-content/uploads/2023/10/2.K2_RSUD-Ajibarang_RSUD-Ajibarang-Goes-To-Village_Esti082227971999-esti-dwianani.pdf